Menghitung Kembali

Menelurusi kembali pada apa yang telah dilewati selama ini. Sebuah kilas balik untuk menguatkan diri mejadi pribadi yang baru. Berusaha untuk mengevaluasi banyak hal, baik kesalahan yang begitu banyak, besar dan tercecer dimana-mana. Dari situ kemudian teringat begitu kecil kebaikan yang sudah dijalankan. Begitu sedikit manfaat yang sudah dihasilkan dibandingkan dengan kerugian yang dibebankan kepada orang lain. Menghitung kembali apa yang telah di raih, serta memperhitungkan berapa banyak yang harus dibayar. Hingga dari sana, diri ini mampu untuk mengiklaskan apa yang ingin ditagih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Yang Berlalu

Tanpa Lagu "Legenda", Gus Dur Tetap Idola

SEKILAS "MAMNU"