Kejernihan
Hai Blog Semoga kejernihan selalu melingkupi jiwa kita setiap hari. Membimbing kita dalam tiap langkah dan keputusan yang harus diambil. Atau sekurang-kurangnya, kita memiliki teman yang cukup jernih untuk memberi perspektif dan juga bimbingan kehidupan. Sebab kejernihan tidak hanya memberika kejelasan, tapi juga kesegaran dalam menjalani hidup. Dalam keadaan atmosfir kehidupan yang begitu keruh ini, hal paling kita butuhkan adalah kejernihan dan keteguhan untuk menggamnya. Begitulah yang kudapatkan dari perjalanan kemarin, ketika main ke penginapan teman di kaki Gunung Slamet. Tempat dengan udara yang begitu dingin, sangat dingin bahkan dalam ukuran tubuhku, terutama di musim yang banyak hujan ini, dan juga airnya yang jernih dan menyegarkan. Kesegaran itu tidak hanya memberikan sensasi tersendiri pada tubuh, tapi juga membawa pada kesegaran pikiran untuk melanjutkan kehidupan. Maka sebuah keputusan yang tepat bilamana orang sama pergi ke gunung, entah untuk menginap di villa, atau me...